Minggu, 12 Juni 2011

Lee Mi Yeon adu akting dengan So Ji Sub dalam “Employee”



Setelah membintangi flim “Love Exposure” empat tahun lalu Lee Mi Yeon akhirnya membintangi film baru arahan sutradara Lim Sang Yoon “Employee”, dengan begitu Mi Yeon akan beradu akting dengan aktor So Ji Sub. “Employee” merupakan film action mengenai seorang pria yang bekerja sebagai pembunuh bayaran, sejak jatuh cinta dengan seorang single mother yang diperankan Mi Yeon dia memutuskan untuk berhenti dari pekerjaannya, tak disangka keputusannya ternyata membuatnya menjadi target pembunuhan rekan-rekannya. Dengan bujet 4 milliar Won ( Rp. 40 milliar ), “Employee” diperkirakan akan tayang pada akhir tahun ini.


Credit : Asianplus


Tidak ada komentar:

Posting Komentar